Sebanyak 6 Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Tabalong mendapatkan penghargaan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Tabalong. Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi bagi BUMDes berprestasi dan untuk memotivasi BUMDes lain agar terus mengembangkan usahanya.
Penghargaan bagi BUMDes terbaik diserahkan Wakil Bupati Tabalong, Habib Muhammad Taufani Alkaf, pada kegiatan Peningkatan Kapasitas Pengurus BUMDes yang digelar DPMD Tabalong pada 19 Mei 2025.
Penghargaan diberikan kepada enam desa dengan pengelolaan BUMDes terbaik. Juara pertama diraih BUMDes Berkah Bersama, Desa Kaong, Kecamatan Upau. Juara kedua, BUMDes Maju Bersama, Desa Kambitin, Kecamatan Tanjung. Juara ketiga, BUMDes Satu Nama, Desa Kembang Kuning, Kecamatan Haruai. Juara keempat, BUMDes Tunas Jaya, Desa Usih, Kecamatan Bintang Ara. Juara kelima, BUMDesa Berdikari, Desa Ribang, Kecamatan Muara Uya. Juara keenam, BUMDes Sumber Berkah, Desa Bangkiling Raya, Kecamatan Banua Lawas.
Wakil Bupati Habib Taufan menuturkan, penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi Pemkab Tabalong bagi BUMDes yang sukses menjalankan usahanya. Ia berharap penghargaan ini dapat memotivasi BUMDes lain untuk terus berkembang.
“Nah, itu salah satu perhatian dari Pemerintah Kabupaten Tabalong, memberikan hadiah apresiasi bagi desa-desa yang memang BUMDes-nya sehat — dalam artian dikelola dengan baik. Kita memotivasi kawan-kawan desa lainnya, agar bisa juga memberikan yang terbaik.” ujar Habib Muhammad Taufani Alkaf, Wakil Bupati Tabalong.
Habib Taufan berharap prestasi BUMDes tidak hanya di tingkat kabupaten, tetapi juga bisa sampai ke tingkat yang lebih tinggi.
(Gazali Rahman/TV Tabalong)