Home DPRD Masih Terkendala Regulasi, Insentif UPBS Belum Dicairkan

Masih Terkendala Regulasi, Insentif UPBS Belum Dicairkan

by iin hendriyani

DPRD Tabalong siap dukung percepatan perubahan peraturan daerah mengenai UPBS setelah mengetahui penyaluran insentif UPBS terkendala masalah peraturan dan perubahan nomenklatur kode rekening program kegiatan. DPRD Tabalong siap melakukan percepatan agar anggaran yang diperuntukkan kepada UPBS dapat tersalurkan.

Hal ini disampaikan Wakil Ketua I DPRD Tabalong, Mustafa, saat ditemui usai mengikuti rapat dengar pendapat yang digelar DPRD Tabalong bersama BPBD Tabalong, BPKAD Tabalong, Satpol PP dan Damkar, serta seluruh perwakilan UPBS se-Tabalong.

UPBS Tabalong yang terdaftar di BPBD Tabalong saat ini diketahui berjumlah 34 UPBS dari total keseluruhan sebanyak 85 UPBS. UPBS saat ini tidak dapat melaksanakan operasional rutin seperti perbaikan, perawatan, dan kebutuhan lainnya akibat terkendala dana insentif yang belum bisa dicairkan akibat adanya aturan baru.

Wakil Ketua I DPRD Tabalong, Mustafa, menuturkan pihaknya berharap apa yang diinginkan UPBS dan apa yang disyaratkan pemerintah daerah dapat tercapai dengan baik. Ia pun siap mendukung percepatan perubahan peraturan daerah jika terdapat kendala dalam penyaluran anggaran UPBS.

“Alhamdulillah kalau ada peraturan atau bagaimana aturan yang harus dipergunakan, DPRD sangat mendukung dengan aturan itu. Artinya, legalitas UPBS itu akan diperbaiki. Misalnya kalau belum ada legalitasnya. Jadi intinya, solusi hari ini mudah-mudahan apa yang dikehendaki oleh UPBS dan apa yang disyaratkan oleh Pemerintah Kabupaten Tabalong itu bisa tercapai.” ujar Mustafa, Wakil Ketua I DPRD Tabalong

Kasatpol PP dan Damkar Tabalong, Tazeriyanor, menuturkan jika terjadi kendala atau masalah pengampu anggaran yang akan digunakan, pihaknya siap memfasilitasi UPBS selama ada payung hukum yang berlaku.

“Siap aja, kita pada dasarnya siap, cuma kita harus ada dasar hukumnya.” ujar Tazeriyanor, Kasatpol PP dan Damkar Tabalong.

Tazeriyanor menambahkan, keberadaan UPBS penting dalam rangka mengatasi masalah kebencanaan di Tabalong. Selain itu, ia menilai UPBS juga sangat membantu tugas Damkar Tabalong dalam hal mengatasi bencana kebakaran.

(Gazali Rahman, TV Tabalong)

You may also like

Leave a Comment