Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tabalong mulai mendistribusikan perlengkapan untuk jemaah haji Tabalong tahun 2025. Berbeda dengan tahun sebelumnya, pada pendistribusian perlengkapan kali ini, jemaah haji mendapatkan tambahan satu buah tas ransel yang akan digunakan pada puncak pelaksanaan ibadah haji.
Sebanyak 483 koper untuk jemaah haji Kabupaten Tabalong tahun 2025 sudah mulai didistribusikan sejak 8 April 2025. Jemaah haji Tabalong dapat melakukan pengambilan koper di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tabalong.
Perlengkapan yang diberikan pada jemaah haji ini meliputi empat jenis koper atau tas, yaitu koper bagasi, koper kabin, tas ransel, dan tas paspor. Koper yang didistribusikan ini terbuat dari bahan fiber yang ringan, sehingga dapat mempermudah jemaah haji untuk membawanya.
Berbeda dengan tahun sebelumnya, perlengkapan jemaah haji tahun ini dilengkapi satu buah tas tambahan, yaitu tas ransel Armuzna. Sehingga jemaah haji dapat membawa perlengkapan penting seperti air minum, obat-obatan, serta barang pribadi lainnya.
“Nah, bedanya pada tahun ini, jemaah itu akan mendapatkan sebuah tas ransel yang bertuliskan Armuzna. Itu gunanya adalah untuk kegiatan pada saat di Armuzna, saat puncak haji.” ujar Junaidi, Ketua Kloter 02 BDJ.
Diketahui sementara total jemaah haji Tabalong yang akan diberangkatkan menuju Tanah Suci berjumlah sebanyak 503 jemaah. Jemaah haji rencananya akan diberangkatkan pada tanggal 6 Mei 2025, sebanyak 420 jemaah haji yang masuk pada Kloter 2 Embarkasi Banjarmasin, dan yang lainnya masih menunggu informasi.
(Dano Nafarin/TV Tabalong)