Home Ketenagakerjaan Cetak SDM Siap Kerja, Pemkab Tabalong Buka Pelatihan Satpam Gada Pratama 2026

Cetak SDM Siap Kerja, Pemkab Tabalong Buka Pelatihan Satpam Gada Pratama 2026

by iin hendriyani

Dalam rangka mencetak sumber daya manusia yang terampil dan siap kerja, Pemerintah Kabupaten Tabalong melalui Dinas Tenaga Kerja kembali membuka pelatihan dan sertifikasi Satuan Pengamanan atau Satpam Gada Pratama tahun 2026. Program ini menjadi bagian dari target besar Pemkab Tabalong untuk mencetak 15.000 tenaga terampil, sekaligus membuka peluang kerja bagi masyarakat, khususnya warga lokal.

Pendaftaran pelatihan Satpam Gada Pratama dibuka mulai 14 hingga 21 Januari 2026. Program ini dikhususkan bagi warga Kabupaten Tabalong yang dibuktikan dengan kepemilikan KTP elektronik.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Tabalong, Hadi Ismanto, menjelaskan bahwa pelatihan ini terbuka bagi laki-laki maupun perempuan dengan rentang usia 18 hingga 35 tahun, serta berpendidikan minimal SLTA atau sederajat. Untuk peserta laki-laki, tinggi badan minimal ditetapkan 165 sentimeter, sementara peserta perempuan minimal 155 sentimeter.

Selain persyaratan tersebut, peserta wajib memiliki kartu pencari kerja atau kartu kuning, tidak bertato dan tidak bertindik bagi pria, serta tidak bertato bagi perempuan. Peserta juga diwajibkan melampirkan surat keterangan sehat dan tidak buta warna yang dikeluarkan oleh puskesmas, klinik, atau rumah sakit umum, serta pas foto terbaru dengan latar belakang merah.

Menariknya, pelatihan ini juga terbuka bagi penyandang disabilitas tertentu, dengan catatan memenuhi persyaratan yang telah ditentukan. Peserta juga belum pernah mengikuti pelatihan yang diselenggarakan oleh Dinas Tenaga Kerja maupun Balai Latihan Kerja Tanjung.

Tahapan seleksi akan dimulai dengan seleksi administrasi pada 22 hingga 23 Januari 2026, dilanjutkan seleksi fisik pada 26 hingga 27 Januari 2026. Peserta yang dinyatakan lulus diwajibkan melakukan daftar ulang pada 28 hingga 30 Januari 2026.

Pelaksanaan pelatihan akan berlangsung selama 14 hari, mulai 1 hingga 14 Februari 2026, dengan sistem asrama yang mengharuskan peserta tinggal selama masa pelatihan. Masyarakat Tabalong diajak untuk memanfaatkan peluang ini, mengingat kebutuhan tenaga keamanan yang terus meningkat, termasuk di kawasan Ibu Kota Nusantara.

“Hari ini sudah kita buka selama tujuh hari ke depan, itu sudah ada di brosur. Silakan warga Tabalong khusus yang ber-KTP Tabalong mencoba. Peluangnya besar, IKN itu sangat membutuhkan. Saya menginginkan betul-betul memiliki mental yang bagus, silakan adik-adik mengambil peluang ini dan bersaing, insyaallah bisa lulus,” ujar Hadi Ismanto, Kepala Dinas Tenaga Kerja Tabalong.

Peserta yang dinyatakan lulus nantinya akan mendapatkan berbagai fasilitas selama pelatihan, mulai dari asrama, konsumsi tiga kali sehari dan snack, alat tulis, seragam lengkap satpam, sepatu PDL, layanan kesehatan 24 jam, hingga sertifikat atau ijazah Gada Pratama serta kartu tanda anggota satpam.

Muhammad Ariadi, TV Tabalong, melaporkan.

You may also like

Leave a Comment