Pemerintah kabupaten tabalong berhasil meraup pendapatan ratusan juta rupiah dari lelang barang milik daerah yang dilakukan secara online. Lelang dikerjasamakan dengan kantor pelayanan kekayaan negara dan lelang, pada 10 oktober 2025 yang lalu.
Dari total 110 unit kendaraan roda dua dan roda empat yang ditawarkan melalui lelang terbuka, badan pengelola keuangan dan aset daerah (bpkad) tabalong berhasil menjual sebanyak 109 unit kendaraan, dengan nilai penjualan mencapai 617 juta rupiah.
Angka pendapatan dari lelang terbuka barang milik daerah yang mencapai 617 juta rupiah ini jauh melampaui nilai limit penjualan awal yang ditetapkan sebesar 421 juta rupiah atau meningkat sebesar 46 koma 6 persen.
Kepala bidang pengelolaan aset daerah bpkad tabalong, samsu alam menjelaskan, dari 109 unit kendaraan roda dua dan roda empat yang terjual, sebanyak 100 unit merupakan kendaraan roda dua, dan 9 unit kendaraan roda 4. Dari ratusan unit kendaraan di lelang terbuka kali ini, atu unit sepeda motor rx king berhasil menjadi ikon lelang, dengan diburu oleh 60 penawar dan meraih harga tertinggi diantara semua kendaraan roda dua lainnya.
“Jadi memang di lelang kali ini memang ada yang jadi ikon ya. Jadi ada satu unit roda dua yang RX King itu jadi ikon, yang dari nilai limit sekitar 3 jutaan, laku terjual 12 juta 900 ribu rupiah Itu yang ikon Lelang kali ini.” Ujar Samsu Alam, Kabid Pengelolaan Aset Daerah BPKAD Tabalong
Samsu alam berharap sinergitas dan kerjasama yang sudah terjalin antara pemerintah kabupaten tabalong dan masyarakat dapat mewujudkan tata kelola barang milik daerah di tabalong akan semakin baik lagi.
(DANO NAFARIN, TV TABALONG)