Home Pertanian Ikuti Panen Raya Serentak, Pemkab Tabalong Panen Padi Seluas 17 Hektar di Desa Pangelak

Ikuti Panen Raya Serentak, Pemkab Tabalong Panen Padi Seluas 17 Hektar di Desa Pangelak

by iin hendriyani

Pemerintah Kabupaten Tabalong turut melaksanakan panen raya serentak yang dicanangkan Presiden Republik Indonesia, Prabowo, pada 7 April 2025. Di Kabupaten Tabalong, panen raya dilakukan di hamparan sawah Buwon, Desa Pangelak, Kecamatan Upau.

Bupati Tabalong, Muhammad Noor Rifani, didampingi wakilnya, melakukan panen raya di hamparan lahan sawah Buwon seluas 17 hektar di Desa Pangelak RT 1, Kecamatan Upau. Kegiatan panen ini merupakan bagian dari panen raya di 14 provinsi se-Indonesia yang dicanangkan Presiden RI, terpusat di Majalengka.

Padi yang dipanen ini meliputi berbagai varietas unggulan seperti Mekongga, Inpari, Inpari Nutri Zinc, serta varietas lokal Sertani. Dari hasil panen, didapati 6,7 ton gabah per hektar, dengan taksiran 51 ton beras dari total 17 hektar lahan.

“Nah, jadi ini alhamdulillah kita selalu syukur. Dengan sekitar 17 hektare yang kita panen, jadi kita sudah ada sekitar stok — kalau berasnya — sekitar 3 ton per hektar. Kira-kira itu sekitar 51 ton sudah kita dapatkan. Dan semoga hari-hari berikutnya semakin banyak lagi pertanian kita yang akan kita panen,” ujar Bupati Tabalong, Muhammad Noor Rifani.

Bupati mengapresiasi panen raya kali ini. Ia menilai keberhasilan para petani tak lepas dari peran SKPD terkait, kelompok tani, hingga pembinaan yang dilakukan BPP setempat. Pasca panen, petani setempat juga akan melakukan penanaman ulang di lahan seluas 6 hektar di lokasi ini, dengan metode tanam IP 200 yang bisa dilakukan dua kali dalam setahun.

(Muhammad Khairillah – TV Tabalong)

You may also like

Leave a Comment