Home Blog Tahun 2025 Dispersip Tabalong Targetkan Dapat Membina 70 Perpustakaan

Tahun 2025 Dispersip Tabalong Targetkan Dapat Membina 70 Perpustakaan

by iin hendriyani

Pada tahun 2025, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Tabalong akan melakukan pembinaan terhadap 70 perpustakaan yang ada di Tabalong. Perpustakaan yang akan dibina didominasi perpustakaan umum, yaitu perpustakaan desa atau perpustakaan kelurahan.

Hal tersebut diutarakan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipanan Kabupaten Tabalong, Norhayati, saat ditemui di ruang kerjanya. Norhayati mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya Dispersip Tabalong agar perpustakaan yang ada di Tabalong difungsikan dengan maksimal.

Norhayati menjelaskan bahwa pembinaan yang dilakukan akan menyasar perpustakaan umum, perpustakaan sekolah, serta perpustakaan khusus.

“Pada tahun 2025 ini, target perpustakaan yang dibina dengan metode monitoring lapangan langsung sebanyak 70 perpustakaan yang terdiri dari 35 perpustakaan umum, 30 perpustakaan sekolah, dan 5 perpustakaan khusus,” ujar Norhayati, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Tabalong.

Pembinaan yang dilakukan berupa peningkatan pengetahuan tenaga perpustakaan dengan mengadakan bimbingan teknis (bimtek) terhadap 10 perpustakaan umum tingkat desa atau kelurahan, 15 perpustakaan sekolah, 5 perpustakaan khusus, serta memberikan kesempatan magang kepada 10 tenaga perpustakaan di Perpustakaan Daerah.

(Nova Arianti, TV Tabalong)

You may also like

Leave a Comment