Home Blog Konservasi Anggrek di Tanjung Bersinar Park Disambut Baik Masyarakat

Konservasi Anggrek di Tanjung Bersinar Park Disambut Baik Masyarakat

by iin hendriyani

Kehadiran kawasan konservasi anggrek bulan di Taman Tanjung Bersinar Park yang dikelola Dinas Lingkungan Hidup Tabalong bersama organisasi Kopi Basamut dan PAI Tabalong mendapat apresiasi dari pengunjung dan pedagang tanaman hias. Konservasi anggrek tersebut dinilai sebagai langkah positif dalam menjaga kelestarian dan keindahan lingkungan Kota Tanjung.

Kawasan konservasi anggrek bulan di Taman Tanjung Bersinar Park menjadi salah satu daya tarik baru bagi masyarakat yang ingin menikmati keindahan tanaman hias di ruang terbuka hijau. Kawasan ini juga dikelola oleh Dinas Lingkungan Hidup Tabalong yang bekerja sama dengan komunitas Kopi Basamut dan Pecinta Anggrek Indonesia (PAI) Tabalong.

Pengunjung yang datang mengakui adanya koleksi anggrek, terutama anggrek bulan, memberikan nilai estetika lebih pada taman ini. Bahkan ada pengunjung yang pernah berkunjung sebelumnya mengaku terkejut melihat perubahan dengan kehadiran anggrek di taman.

“Yang kedua kali ini, bagus banget anggreknya. Kalau bisa, minta tambahi aja anggreknya, jadi jangan anggrek ini aja. Tambahin jenis anggrek apalah, selain anggrek bulan,” ujar Nurjama’ah, pengunjung Taman Tanjung Bersinar Park.

Tak hanya pengunjung, salah seorang pedagang anggrek, Ardiansyah, juga mengapresiasi langkah pemerintah dalam menghadirkan kawasan konservasi tanaman hias di lokasi ini. Setelah melihat langsung adanya petugas yang merawat anggrek di lokasi ini, ia berinisiatif untuk menyumbangkan beberapa koleksi anggrek miliknya, termasuk jenis anggrek bulan dan lainnya, sebagai dukungan pribadi untuk pelestarian spesies tanaman anggrek di Kalimantan.

“Atas dasar apa Pak menyumbang tanaman ini, Pak?”
“Sebagai penyuka tanaman hias, sekaligus untuk melestarikan spesies tanaman anggrek di Kalimantan supaya lebih terawat. Untuk tanggapannya, bagus sih, cuma masih banyak kurang varian. Nanti ke depannya mudah-mudahan ditambah,” ujar pedagang anggrek, Ardiansyah.

Dukungan dari masyarakat, termasuk pelaku usaha tanaman hias seperti Ardiansyah, menunjukkan keterlibatan publik yang positif dalam upaya pelestarian lingkungan dan keanekaragaman hayati. Kawasan konservasi anggrek di Taman Tanjung Bersinar Park ini juga diharapkan dapat terus dikembangkan dengan menambah variasi jenis anggrek agar taman makin menarik serta memberikan nilai edukasi bagi pengunjung.

(Muhammad Khairillah/TV Tabalong)

You may also like

Leave a Comment