Home Editor's Picks Jelang Nataru, TPID Tabalong Bakal Gelar Pasar Murah Di 12 Kecamatan

Jelang Nataru, TPID Tabalong Bakal Gelar Pasar Murah Di 12 Kecamatan

by tabalong hari ini
0 comment

Pemerintah Kabupaten Tabalong mengikuti rapat koordinasi rutin mingguan pengendalian inflasi daerah yang dipimpin Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, yang dilakukan secara virtual pada 28 November 2022, di Aula Tanjung Puri Setda Tabalong. Pada rakor yang diikuti seluruh Kabupaten kota se-Indonesia ini, pembahasan difokuskan pada antisipasi lonjakan harga menjelang natal dan tahun baru.

Dari hasil monitoring dan evalusi, pemerintah pusat telah menginstruksikan 9 langkah untuk menekan inflasi daerah. Yaitu dengan pemantauan harga dan stok untuk memastikan kebutuhan tersedia, melaksanakan rapat TPID rutin, menjaga pasokan bahan pokok dan bahan penting, melaksanakan pencanangan gerakan menanam, melaksanakan operasi pasar murah, melaksanakan sidak ke pasar dan distributor, berkoordinasi dengan daerah penghasil komoditi untuk kelancaran pasokan, merealisasikan BTT, serta memberikan bantuan transportasi melalui APBD.

Sekretaris Tim Pengendali Inflasi Daerah Tabalong, Yuhani mengatakan, menjelang natal dan tahun baru, pihaknya berencana melakukan beberapa strategi khusus, untuk menekan potensi kenaikan. Diantaranya melakukan pasar murah secara merata di 12 kecamatan se Tabalong.

“Nah menjelang tahun baru ini yang menjadi perhatian kita bersama inilah yang kita pikirkan nanti apa yang kita lakukan, pertama dalam beberapa minggu kedepan kita selalu melaksanakan pasar murah hampir di seluruh kecamatan kita lakukan yang kedua sibsidi intervensi kepada semua barang yang memang biasanya digunakan untuk tahun baru desember ini akan kita selalu siapkan dan sidak pasar tentu setiap saat akan kita lakukan untuk memastikan agar harga barang itu stabil,” tuturnya.

You Might Be Interested In
Baca Juga  SMP Negeri 3 Muara Uya Gelar Isra Mi'raj Nabi Muhammad & Haul Guru Sekumpul

Dalam rapat ini Pemkab Tabalong juga memfinalkan ketersediaan dan pendistribusian barang sehingga harga dapat tetap normal. Dirinya menilai dalam seminggu terakhir harga bahan pokok di Tabalong masih terpantau stabil dan terkendali.

(Gazali Rahman, TV Tabalong)

Related Articles

Leave a Comment