Home Tabalong Hari Ini Imbas PMK, Stok Hewan Kurban Di Tabalong Diperkirakan Berkurang

Imbas PMK, Stok Hewan Kurban Di Tabalong Diperkirakan Berkurang

by admintv
0 comment

TV Tabalong – Pada bulan Juli mendatang, umat muslim akan merayakan Hari Raya Idul Adha atau hari raya kurban. Di momen ini masyarakat muslim melakukan kurban dengan sapi atau kambing. Sehingga kebutuhan ternak sapi dan kambing meningkat drastis di momen Idul Adha.

Berdasarkan data Dinas Perkebunan dan Peternakan Tabalong, saat ini ketersediaan hewan kurban sapi dan kambing mencapai 328 ekor, dengan rincian 225 ekor sapi dan 103 kambing. Stok ternak ini didatangkan dari berbagai wilayah, seperti ntt, jawa timur, sulawesi selatan, dan pelaihari, sebelum adanya wabah penyakit mulut dan kuku.

Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Tabalong, Norzain Ahmad Yani mengatakan, stok sapi dan kambing pada momen idul adha tahun ini diperkirakan belum bisa memenuhi kebutuhan masyarakat Tabalong. Pasalnya pada idul adha tahun 2021 lalu, tabalong membutuhkan 850 ekor sapi dan 60 ekor kambing.

Pihak disbunnak tabalong pun berupaya untuk memenuhi kebutuhan sapi dengan mencoba mendatangkan sapi dari wilayah-wilayah yang masih bebas dari penularan pmk, namun harus dengan pengawasan yang ketat. Selain itu sapi yang datang dari luar daerah juga harus melakukan proses karantina selama 14 hari.

“sebagaimana yang kita ketahui tabalong inikan sebenarnya deficit ya untuk ternak sapi kebutuhan kita sendiri. Mau tidak mau kita datangkan dari luar, adanya kejadian pmk ini pasokan tentu terganggu karena memang sudah ada larangan dari pemerintah untuk pembelian sapi dari wilayah-wilayah yang sudah dinyatakan terkena wabah pmk khusus nya jawa timur. Nah terakhir juga untuk daerah Lombok ya sudah terindikasi juga bahwa ada penyebaran pmk di sana. Sedangkan untuk NTT, Sulawesi  masih bebas, mudah-mudahan dalam waktu dekat ini kita masih bisa mendatangkan dari wilayah-wilayah yang dinyatakan masih bebas tersebut” Kata Norzain A. Yani, Kepala Disbunnak Tabalong.

Pihak Disbunnak Tabalong pun berupaya untuk memaksimalkan sapi lokal yang ada di Tabalong, namun dikhawatirkan populasi sapi lokal yang jumlahnya dusah sedikit, akan semakin berkurang. Pasalnya jumlah populasi sapi lokal di tabalong hanya sekitar 600 ekor. Masyarakat pun diimbau untuk mengganti alternatif protein hewani lainnya, untuk konsumsi saat ini. (Nova Arianti).

Baca Juga  RKPD Tabalong 2024 Didorong Prioritaskan Agrowisata

Related Articles

Leave a Comment