Home DPRD Dokter Rusly Pinta Jamaah Calon Haji Tabalong Tetap Taat Protkes

Dokter Rusly Pinta Jamaah Calon Haji Tabalong Tetap Taat Protkes

by admintv
0 comment

TV Tabalong – Komisi I DPRD Tabalong selaku mitra Dinas Kesehatan Tabalong, mengimbau calon jamaah haji Tabalong yang akan berangkat ke tanah suci mekah, agar tetap menjalankan protokol kesehatan. Khususnya dalam penggunaan masker.

Hal tersebut disampaikan anggota Komisi I DPRD Tabalong, yang memiliki background di bidang kesehatan, dr. Rusly Thamrin. Ia mengingatkan calon jamaah haji, lantaran di Arab Saudi saat ini mengalami peningkatan kasus covid-19.

“Saya mengimbau kepada mereka tetap memelihara protokol covid minimal dengan pakai masker karena sekarang mungkin sudah terjadi yang namanya kalau di Indonesia adalah kekebalan masyarakat, kekebalan komunitas, herd immunity” kata dr. Rusly

“Sehingga kita ini sekarang sudah berada pada keadaan endemis tetapi walaupun demikian bisa endemis tersebut berubah menjadi epidemic nah bila mana terjadi itu nah lonjakan kasus” tambahnya

Masker menjadi pencegahan pertama terhadap berbagai penyakit menular, salah satunya covid-19. Tercatat dalam tiga hari terakhir tren peningkatan kasus covid-19 kembali terjadi di Negara Arab Saudi, peningkatan bahkan mencapai seribu orang kasus dalam satu hari. (Gazali Rahman).

Baca Juga  Komisi III Dorong Disperkim Maksimalkan Serapan Anggaran

Related Articles

Leave a Comment