Home DPRD Bupati Tanggapi Catatan Strategis & Rekomendasi DPRD terhadap LKPJ 2022

Bupati Tanggapi Catatan Strategis & Rekomendasi DPRD terhadap LKPJ 2022

by tabalong hari ini
0 comment

Bupati Tabalong menyampaikan tanggapan pendahuluan mengenai catatan strategis dan rekomendasi DPRD terhadap LKPJ tahun anggaran 2022. Ia mengatakan catatan strategis dan rekomendasi tersebut akan dijadikan bahan perbaikan tahun berikutnya.

Tanggapan pendahuluan catatan strategis dan rekomendasi DPRD terhadap LKPJ tahun anggaran 2022 disampaikan Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani, dalam rapat paripurna DPRD Tabalong ke-6 dan ke-7 masa sidang 1 tahun 2023, pada Selasa, 18 April 2023, di ruang sidang paripurna Mabuun, Kecamatan Murung Pudak.

Dalam rapat paripurna, DPRD Tabalong mengingatkan Pemkab Tabalong akan pentingnya meningkatkan kualitas perencanaan pembangunan daerah.

Menanggapi hal ini, Bupati Anang mengatakan upaya peningkatan kualitas perencanaan sudah dilakukan bersama-sama dengan DPRD. Sehingga dilihat secara makro, perencanaan daerah Tabalong menduduki peringkat terbaik dua se-Kalimantan Selatan.

“Karena dilihat dari sisi perencanaan makro, Tabalong ini selalu terbaik di Kalimantan Selatan. Tahun lalu kita terbaik 3, tahun 2022 kita terbaik 2 dalam perencanaan pembangunan, nyaris terbaik 1, tetapi nyatanya terbaik 2. Nah jadi dari sisi situ ok. Nah saya menduga ini perencanaan mikro, nah karenanya silakan nanti dalam rapat dengar pendapat dengan SKPD yang bersangkutan, ini didalami kembali,” ujar Anang Syakhfiani, Bupati Tabalong.

Bupati Anang mengapresiasi pimpinan dan anggota DPRD yang telah membahas dan kemudian menyampaikan catatan strategis dan rekomendasi terhadap LKPJ tahun anggaran 2022. Pasalnya, ia menilai hal ini sangat penting mengingat DPRD sebagai unsur penyelenggara pemerintah daerah mempunyai tugas pokok dan fungsi bersama Kepala Daerah dan Wakilnya untuk membangun daerah.

Baca Juga  Arena Bermain Akan Dibangun di Taman Giat Kota Tanjung

(Alfi Syahrin, TV Tabalong)

Related Articles

Leave a Comment