Home Tabalong Hari Ini Baksos Utuh Diyang Tanjung Sasar Anak Panti Asuhan

Baksos Utuh Diyang Tanjung Sasar Anak Panti Asuhan

by admintv
0 comment

TV Tabalong – Pawadahan Utuh Diyang Tanjung menggelar aksi sosial untuk anak panti asuhan kasih ibu kelurahan Mabu’un, pada Rabu 27 April 2022. Sebelumnya pawadahan uyuh diyang tanjung menggalang bantuan, baik berupa dana, makanan hingga pakaian dari masyarakar, yang kemudian disalurkan bagi anak panti dalam kesempatan ini.

Ketua panitia pelaksana, Muhammad Faisal mengharapkan, kegiatan berbagi kepada sesama dapat terus dilaksanakan oleh Pawadahan Utuh Diyang Tanjung. Selain untuk meringankan beban anak panti dalam memyambut lebaran, kegiatan ini juga sebagai wujud untuk meningkatkan nilai Ukhuwah Islamiyah. 

“kami dari pawadahan utuh diyang tanjung hari ini melaksanakan kegiatan buka bersama di panti asuhan kasih ibu yang bertujuan untuk meningkatkan nilai-nilai ukhuwah islamiah dan harapan untuk kedepan nya semoga bisa terlaksana lagi agar kita saling erat bersilaturrahmi” Kata Muhammad Faisal, Ketua Panitia Pelaksana.

Adanya kegiatan berbagi yang dilaksanakan oleh pawadahan utuh Diyang Tanjung, mendapat tanggapan positif dari Kabid Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tabalong, Masdulhak Abdi. Sebagai pengayom pawadahan utuh diyang tanjung, dirinya berharap komunitas ini dapat membawa dampak positif bagi masyarakat tabalong.

“kami dari dinas pendidikan bidang kebudayaan yang notabene nya adalah pengayom pawadahan utuh diyang tanjung merasa bersyukur punya komunitas generasi tabalong adalah orang-orang terpillih, kita doakan adek-adek kita di pawadahan ini menjadi generasi yang islami yang selalu memberikan kebermanfaatan bagi lingkungan masyarakat dan tentu nya untuk berbagai macam kebaikan seperti yang kita harapkan” Kata Masdulhak Abdi, Kabid Kebudayaan Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Tabalong.

Kegiatan ini dihadiri beberapa sponsorship yang mendukung berlangsungnya kegiatan, pembina pawadahan utuh diyang tanjung, serta anggota pawadahan utuh diyang tanjung. Kegiatan juga turut diisi tausiyah dari ustadz haji fahmi anshari. (Nova Arianti).

Related Articles

Leave a Comment